8 Artis Korea Yang Bergaya Dengan Ayah Mereka
16 Juni 2013 kemarin diperingati oleh warga Korea Selatan dan juga hampir lebih dari 72 negara di dunia sebagai Hari Ayah atau Father’s Day. Dan untuk memperingati hari itu, berikut Sidomi tampilkan beberapa screen shoot para idol Korea yang bergaya bersama ayah mereka masing – masing seperti dilansir Allkpop.
1. Siwon Super Junior
2. Nichkhun 2PM
3. Eru
4. Minho SHINee
5. Uee After School
6. Suzy miss A
7. YoonA SNSD
8. Sooyoung SNSD
Father’s Day dirayakan pada hari Minggu di pekan ke tiga bulan Juni setiap tahunnya. Jadi tidak ada tanggal pasti yang menjadi patokan Father’s Day. Father’s Day dirayakan hampir di seluruh dunia yang budaya ini telah ada pada awal abad ke – 12. Sama seperti beberapa perayaan yang lain, Father’s Day biasanya diperingati dengan pemberian hadiah kepada sosok ayah dari anak ataupun istrinya. Selain itu, Father’s Day identik dengan kegiatan – kegiatan yang melibatkan semua anggota kelurga untuk mempererat hubungan di antara keluarga tersebut.
Father’s Day diperingati sebagai bentuk penghargaan kepada sosok ayah yang telah bekerja membanting tulang untuk menghidupi anak dan istrinya. Selain itu, seorang ayah adalah pilar keluarga dan ia bertanggung jawab atas pendidikan dan juga kepribadian anak dan istrinya.
Di Indonesia sendiri, Father’s Day diperingati setiap 19 November meski tak banyak yang tahu akan adanya hari itu.
Happy Father’s Day!